PEMANFAATAN MEDIA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V DI MIN 3 KOTA PONTIANAK

Show simple item record

dc.contributor.advisor Yusriadi, Yusriadi
dc.contributor.advisor Asmiati, Syarifah
dc.contributor.author Ummiyati, Ummiyati
dc.date.accessioned 2023-10-30T03:51:06Z
dc.date.available 2023-10-30T03:51:06Z
dc.date.issued 2023-08
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/4191
dc.description.abstract Tujuan Penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) Bagaimanakah persiapan pemanfaatan media dalam pembelajaran bahasa Indonesia kelas V di MIN 3 Kota Pontianak; 2) Bagaimanakah pelaksanaan pemanfaatan media dalam pembelajaran bahasa Indonesia kelas V di MIN 3 Kota Pontianak; 3) Bagaimanakah evaluasi pemanfaatan media dalam pembelajaran bahasa Indonesia kelas V di MIN 3 Kota Pontianak. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif bersifat deksriptif. Untuk memperoleh data yang berhubungan dengan fokus penelitian, Lokasi penelitian ini bertempat di MIN 3 Kota Pontianak dengan sumber datanya adalah guru kelas V. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan data dan hasil analisis, dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Persiapan pemanfaatan media pembelajaran yaitu dengan mempertimbangkan aspek-aspek tujuan pembelajaran, karakteristik materi, ketersediaan media, kondisi peserta didik, biaya, strategi pembelajaran, waktu yang tersedia, bentuk evaluasi yang hendak diterapkan, dan kemampuan guru dalam mengoperasikan media pembelajaran.; 2) Pelaksanaan pemanfaatan media pembelajaran dengan langkah-langkah: a) Papan Tulis: untuk menulis materi, menjelaskan materi dan sebagai media kerja peserta didik, b) Media cetak (buku): menunjukkan materi pada halaman yang akan dipelajari, peserta didik membuka buku dan membaca atau mempelajari materi yang telah ditentukan, c) Gambar: mempersiapkan gambar sesuai dengan materi pelajaran dan menempelkannya di papan tulis, mempersiapkan penggaris atau yang sejenisnya yang dapat digunakan sebagai penunjuk pada saat menjelaskan materi, d) Microphone: menghidupkan bluetooth, sambungkan dan mencari perangkat, proses penyanding dan masukan kode untuk menghubungkan perangkat, e) LCD Proyektor: menghidupkan laptop, menghubungkan dengan proyektor, menayangkan materi pelajaran, dan menjelaskan materi pelajaran; 3) Evaluasi pemanfaatan media pembelajaran dalam bentuk evaluasi proses dan indikator bahwa pemanfaatan media pembelajaran disebut berhasil apabila: a) dapat menarik perhatian peserta didik, b) dapat mengatasi sikap peserta didik yang pasif dalam proses pembelajaran, c) dapat menjadikan proses belajar lebih interaktif, d) dapat memudahkan guru dalam melakukan proses pembelajaran, dan e) dapat meningkatkan hasil belajar. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Pemanfaatan en_US
dc.subject Media Pembelajaran en_US
dc.title PEMANFAATAN MEDIA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V DI MIN 3 KOTA PONTIANAK en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account