PENERAPAN METODE DISKUSI DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA

Show simple item record

dc.contributor.advisor Achmad, Firdaus
dc.contributor.advisor Kartini, Kartini
dc.contributor.author Nursalawati, Nursalawati
dc.date.accessioned 2023-08-04T01:16:40Z
dc.date.available 2023-08-04T01:16:40Z
dc.date.issued 2023-01
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/3486
dc.description.abstract Penelitian ini dilaksanakan di MIS Nurul Hasanah Kabupaten Sambas. Penelitian ini memiliki tujuan umum yaiut untuk mendeskripsikan penerapan metode diskusi dalam elajaran Bahasa Indonesia Kelas V di MIS Nurul Hasanah Kabupaten Sambas Tahun Pelajaran 2022/2023. Selain itu tujuan khusus dari penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan persiapan yang diperlukan dalam penerapan metode diskusi mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas V, (2) Untuk mendeskripsikan langkah-langkah penerapan metode diskusi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia kelas V, (3) Untuk mendeskripsikan hasil belajar peserta didik mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas V setelah diterapkan metode diskusi di MIS Nurul Hasanah Kabupaten Sambas Tahun Ajaran 2022/2023? Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research) yaitu: “Suatu penelitian yang dilakukan secara sistematis dengan mengangkat data yang ada di lapangan”. Subyek penelitian ini adalah guru Bahasa Indonesia dan peserta didik kelas V tahun Pelajaran 2022/2023 dengan jumlah 30 peserta didik. Untuk merancang proses penelitian, peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisa data dalam penelitian ini adalah reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Kesimpulan peneltian ini adalah (1) Persiapan yang dilakukan sebelum menerapkan metode diskusi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia kelas V adalah membuat RPP, menyusun materi, menentukan pendekatan, menentukan model, serta menentukan strategi pembelajaran yang digunakan agar pembelajaran terarah dengan baik. (2) Langkah-langkah yang digunakan saat menerapkan metode diskusi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas V adalah menentukan materi yang akan dipelajari, membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok, setiap kelompok diberi materi untuk didiskusikan, kemudian setiap kelompok menyampaikan hasil diskusi. (3) Hasil yang didapatkan setelah menerapkan metode diskusi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia kelas V di MIS Nurul Hasanah Kabupaten Sambas adalah metode diskusi membuat peserta didik lebih bersemangat atau termotivasi dalam mengikuti proses pembelajaran. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Metode Diskusi en_US
dc.subject Hasil Belajar en_US
dc.subject Bahasa Indonesia en_US
dc.title PENERAPAN METODE DISKUSI DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account