Abstract:
Lembaga Dompet Ummat adalah lembaga nirlaba yang bergerak di bidang
perekonomian yang berada di jl Karimata NO 2A Lembaga Dompet Ummat
berdiri pada 03 Desember 2001. Yang didirikan atas dasar keperihatinan melihat
kemiskinan di Kota Pontianak maka saat itulah didirikan Lembaga Dompet
Ummat.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkapkan : (1) Bagaimana
Strategi Fundraising Lembaga Dompet Ummat dalam melihat peluang-peluang
yang ada di lapangan. (2) Bagaimana Lembaga Dompet Ummat Dalam
merumuskan strategi fundraising untuk menangkap peluang yang ada. (3)
Bagaimana Lembaga Dompet Ummat Dalam melakukan implementasi dari
strategi fundraising tersebut. (4) Bagaimana Lembaga Dompet Ummat dalam
melakukan monitoring dan evaluasi Setelah melakukan implementasi Strategi
Fundraising.
Penelitian ini adalah termasuk jenis penelitian kualitatif. Metode yang
digunakan dalam melakukan penelitian ini adalah metode deskriptif, dengan
mendeskripsikan, mencatat, menganalisa dan mengambil fakta-fakta yang ada di
lapangan. Sumber data penelitian ini terdiri dari sumber data primer yaitu para
pengurus Lembaga Dompet Ummat khususnya di bidang fundraising. Teknik
yang digunakan dalam melakukan pengumpulan data ialah teknik komunikasi
secara langsung dengan alat pedoman wawancara dan dokumentasi. Sedangkan
untuk menganalisa datanya peneliti menggunakan analisa interaktif.
Berdasarkan analisa yang dilakukan peneliti menyimpulkan bahwa : (1)
Lembaga Dompet Ummat dalam melihat peluang dengan menggunakan berbagai
macam media (2) dalam melakukan sebuah perumusan dari strategi fundraising
Lembaga Dompet Ummat melakukan dengan mendesain sebuah program-
program semenarik mungkin yang bertujuan untuk menyentuh calon para donatur.
(3) dalam melakukan implementasi Lembaga Dompet Ummat dengan melakukan
layanan jemput donasi dan melakukan sebuah seminar dan pemuturan video yang
berisikan tentang kesenjangan masyrakat yang kurang mampu. (4) dalam
melakukan monitoring dan evaluasi lembaga sendiri melakukan hal tersebut
ketika sesudah dari berjalannya program yang di buat.