PENGARUH STRATEGI INSIDE OUTSIDE CIRCLE DIBANTU MEDIA RODALI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DI KELAS IV MIS AL-MUSTAQIM KUBU RAYA

Show simple item record

dc.contributor.advisor Zulkarnain, Zulkarnain
dc.contributor.advisor Zaini, Akhmad
dc.contributor.advisor Rahnang, Rahnang
dc.contributor.advisor Rustanuarsi, Ressy
dc.contributor.author ANGRAENI, SERLY
dc.date.accessioned 2024-04-03T01:09:29Z
dc.date.available 2024-04-03T01:09:29Z
dc.date.issued 2024-01
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/4543
dc.description.abstract SERLY ANGRAENI, Pengaruh Strategi Inside Outside Circle Dibantu Media Rodali Terhadap Hasil Belajar Matematika Dikelas IV MIS Al-Mustaqim Kubu Raya. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Pontianak, 2023. Latar belakang penelitian ini adalah adanya masalah di kelas IV MIS Al-Mustaqim Kubu Raya yaitu kemampuan peserta didik dalam menghafal perkalian sehingga sulit dalam menyelesaikan dan menyebabkan rendahnya hasil belajar matematika pada materi operasi hitung matematika. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) Hasil belajar matematika peserta didik tanpa menggunakan strategi inside outside cirlce berbantuan media rodali; (2) Penggunaan strategi inside outside cirlce berbantuan media rodali pada materi operasi hitung perkalian; (3) Hasil belajar matematika peserta didik menggunakan strategi inside outside cirlce berbantuan media rodali dan (4) Signifikansi pengaruh strategi inside outside cirlce dibantu media rodali terhadap hasil belajar matematika dikelas IV MIS Al-Mustaqim Kubu Raya tahun ajaran 2022/2023. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Metode penelitian eksperimen dengan desain penelitian quasi experimental design. Populasi yang digunakan adalah seluruh peserta didik kelas IV MIS Al-Mustaqim Kubu Raya. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, dan studi dokumen. Analisis data menggunakan (1) Analisis instrumen berupa validitas, reliabilitas, indeks kesukaran dan daya pembeda (2) Analisis deskriptif berupa mean dan persentase dan (3) Analisis pengaruh berupa pemeriksaan asumsi normalitas, persamaan regresi, uji kesesuaian model linier, serta uji hipotesis. Berdasarkan analisis data dalam penelitian ini, maka dapat disimpulkan: Pertama, hasil belajar matematika materi operasi hitung perkalian pada peserta didik kelas IV MIS Al-Mustaqim yaitu kelas kontrol memiliki nilai rata-rata pretest 58,07 dan nilai rata-rata posttest nya 69,61 terjadi peningkatan dari data pretest ke posttest sebesar 11,54. Kedua, berdasarkan hasil pada lembar observasi penggunaan strategi inside outside circle berbantuan media rodali terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika di MIS Al-Mustaqim Kubu Raya tahun ajaran 2022/2023 telah dilaksankan. Ketiga, nilai rata-rata pretest eksperimen yaitu 57,30 dan nilai rata- rata posttest 77,69 maka terdapat peningkatan antara pretest dan posttest di kelas eksperimen sebesar 20,39. Keempat, terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan strategi inside outside circle berbantuan media rodali terhadap hasil belajar matematika pada peserta didik kelas IV MIS Al-Mustaqim Kubu Raya. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji hipotesis yang ditampilkan memperlihatkan tingkat signifikansi 0,008 < 0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Strategi Inside Outside Circle en_US
dc.subject Hasil Belajar en_US
dc.title PENGARUH STRATEGI INSIDE OUTSIDE CIRCLE DIBANTU MEDIA RODALI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DI KELAS IV MIS AL-MUSTAQIM KUBU RAYA en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account