Abstract:
Pada era globalisasi ini, persaingan antar pengusaha menjadi
semakin ketat. Salah satu kunci keberhasilan dan pengelolaan sumber daya
yang efektif diantara pengusaha yang terletak pada sumber daya
manusianya seperti kinerja karyawan. Kemampuan suatu pengusaha untuk
berkembang bergantung pada sumber daya manusia yang ada di pengusaha.
Agar seluruh aktivitas pengusaha dapat berjalan dengan baik.
Tujuan yang ingin dipaparkan penelitian adalah untuk mengetahui
penghasilan karyawan, mengetahui kondisi objektif kehidupan karyawan,
dan mengetahui cara resto dalam meningkatkan kesejahteraan karyawan
pada Resto Grillme.
Metode yang di gunakan bersifat deskriptif dengan pendekatan
kualitatif dengan pendekatan kualitatif, dengan berusaha menggambarkan
hasil penelitian apa adanya. Teknik pengumpulan data dengan
menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh
kemudian diolah dalam bentuk deskripsi atau narasi.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu gaji yang diperoleh
sesuai dengan kebutuhan meskipun tidak setara dengan UMR Pontianak tapi
sudah lebih dari cukup karena karyawan masih berstatus pelajar dan
mahasiswa, di resto Grillme juga telah menyediakan tempat tinggal untuk
karyawan dan tempat beribadah, juga memiliki fasilitas yang memadai
untuk karyawandan terdapat kenaikan jabatan dan juga bonus insentif yang
diterima karyawan sehingga karyawan merasa senang dan puas terhadap
restoran Grillme.