Abstract:
Irma Septiana. 12016087. Implementasi Standar Akuntansi Pesantren Pada Yayasan Pondok Pesantren Al-Rahmah Kabupaten Sekadau. Skripsi. Jurusan Akuntansi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, 2023/2024.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Praktik Standar Akuntansi dan Implementasi Standar Akuntansi Pada Yayasan Pondok Pesantren Al- Rahmah Kabupaten Sekadau.
Jenis penelitian pada penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data pada penelitian ini adalah sumber data primer yang diperoleh dengan wawancara pemilik pondok pesantren dan bendahara, serta menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan dan dokumen-dokumen dari pondok pesantren. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Setelah itu peneliti melakukan analisis data dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Kemudian melakukan pengecekan ulang data dengan menggunakan triangulasi sumber.
Hasil dari penelitian ini diketahui laporan keuangan yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Al-Rahmah masih menggunakan pencatatan secara sederhana. Dalam mencatat laporan keuangannya Pondok Pesantren Al- Rahmah mencatat transaksi-transaksi dengan cara manual dalam bentuk tabel yang berisi kolom tanggal, keterangan, debet, kredit dan saldo kas saja. Laporan keuangan yang dilakukan Pondok Pesantren Al-Rahmah belum ada yang sesuai dengan Standar Akuntansi Pesantren (ISAK 35), karena Pondok Pesantren Al-Rahmah belum menerapkan Standar Akuntansi Pesantren (ISAK 35).