PERAN ORANG TUA DAN GURU NGAJI DALAM MENDIDIK DAN MEMOTIVASI ANAK MEMBACA AL-QUR’AN DI DUSUN CEMPAKA KECAMATAN TEBAS KABUPATEN SAMBAS

Show simple item record

dc.contributor.advisor Ma'ruf, Ma'ruf
dc.contributor.advisor Surianto, Surianto
dc.contributor.advisor Tursina, Nani
dc.contributor.advisor Sarassanti, Yumi
dc.contributor.author Ningsih, Ardiya
dc.date.accessioned 2025-08-25T04:26:33Z
dc.date.available 2025-08-25T04:26:33Z
dc.date.issued 2025-07-21
dc.identifier.citation APA (American Psychological Association) en_US
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/7505
dc.description.abstract ARDIYA NINGSIH, Peran Orang Tua dan Guru Ngaji Dalam Mendidik dan Memotivasi Anak Membaca Al-Qur’an di Dusun Cempaka Kecamatan Tebas Kabupaten Sambas. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Institut Agama Islam Negeri Pontianak. 2025. Penelitian ini dilatarbelakangi karena kesulitan orang tua dalam mendidik anak membaca al-Qur’an yaitu kurangnya pemahaman dan pengetahuan orang tua tentang hukum-hukum bacaan tajwid dalam al-Qur’an. Hal ini dikarenakan orang tua sendiri tidak lancar dalam membaca al-Qur’an. Sehingga orang tua lebih memilih untuk mengantarkan anak ke tempat mengaji dan diajari oleh guru ngaji. Selain itu, kesulitan orang tua dalam mengajarkan al-Qur’an dari faktor anak, yaitu kurangnya motivasi pada saat belajar al-Qur’an sehingga anak-anak lebih tertarik dan lalai dengan hal yang lain seperti bermain game di handphone, bermain bersama teman sebayanya, dan lain sebagainya. Penelitian ini bertujuan: 1) untuk mendeskripsikan bagaimana peran orang tua dalam mendidik dan memotivasi anak membaca al-Qur’an di Dusun Cempaka Kecamatan Tebas Kabupaten Sambas; 2) untuk mendeskripsikan bagaimana peran guru ngaji dalam mendidik dan memotivasi anak membaca al-Qur’an di Dusun Cempaka Kecamatan Tebas Kabupaten Sambas. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Untuk memperoleh data yang berhubungan dengan fokus masalah, sumber data primer penelitian ini adalah orang tua dan guru ngaji sedangkan sumber data sekunder termasuk literatur, dokumentasi, dan lain-lain yang berkaitan dengan pemasalahan yang diangkat dalam penelitian ini. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi dan member check. Berdasarkan data dan hasil analisis, disimpulkan sebagai berikut: 1) keterlibatan kedua orang tua dalam mendidik anak membaca al-Qur’an, mendidik anak membaca al-Qur’an secara langsung dan dimasukkan ke tempat belajar mengaji dengan guru ngaji, mengajarkan adab membaca al- Qur’an kepada anak, memberikan motivasi kepada anak dalam membaca al- Qur’an, menyediakan sarana dan prasarana kepada anak dalam membaca al- Qur’an, serta Mmemberikan hadiah dan hukuman kepada anak dalam membaca al-Qur’an; 2) mengajarkan al-Qur’an kepada anak didik, menggunakan metode tersendiri untuk mendidik anak dalam membaca al- Qur’an, memberikan motivasi kepada anak yang kurang berminat dan mengalami kesulitan dalam membaca al-Qur’an, serta memberikan hadiah dan hukuman kepada anak dalam membaca al-Qur’an. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN PONTIANAK en_US
dc.subject Peran Orang Tua en_US
dc.subject Peran Guru Ngaji en_US
dc.subject Al-Qur'an en_US
dc.title PERAN ORANG TUA DAN GURU NGAJI DALAM MENDIDIK DAN MEMOTIVASI ANAK MEMBACA AL-QUR’AN DI DUSUN CEMPAKA KECAMATAN TEBAS KABUPATEN SAMBAS en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account