Abstract:
Sari Alfina Hernawati (12015025), Analisis Implementasi Total Quality Management (TQM) Dalam Memperkuat Pelayanan Prima Di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara. Program Studi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Pontianak, Tahun 2024.
Penelitian ini membahas tentang bagaimana Total Quality Management (TQM) dalam memperkuat pelayanan prima. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) Mengetauhi gambaran paradigma pegawai terhadap perubahan kualitas manajemen secara total dalam mewujudkan pelayanan prima di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara. (2) Mengetauhi pelaksanaan prinsip TQM terhadap pelayanan prima di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara. (3) Mengetauhi kualitas layanan prima yang diperoleh setelah melaksanakan prinsip TQM di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Adapun metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi langsung ke Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara. Kemudian melakukan wawancara langsung kepada Kepala Pelabuhan, Ketua Pelayanan dan Pengguna Jasa. Selain menggunakan kedua teknik tersebut peneliti juga melakukan dokumentasi atau pengambilan gambar sebagai bukti bahwa sudah melakukan penelitian di Pelabuhan tersebut.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Gambaran paradigma pegawai terhadap perubahan kualitas manajemen secara total dalam mewujudkan pelayanan prima di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara, yang dilakukan dengan penerapan indicator pegawai secara total memberikan keberhasilan. Penerapan indikator ini bergantung pada implementasi petugas layanan prima dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan. (2) pelaksanaan prinsip TQM dalam mendukung pelayanan prima di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara, berfokus pada kepuasan pelanggan, respek terhadap setiap orang, manajemen bersarkan fakta, dan perbaikan berkesinambungan. (3) Kualitas layanan prima yang diperoleh setelah melaksanakan prinsip TQM di Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara, setelah melaksakan dan menerapkan prinsip-prinsip Total Quality Management (TQM) kualitas pelayanan prima petugas layanan memberikan dampak yang positif kepada kinerja petugas pelayanan prima dalam memberikan layanan kepada pelanggan.