STRATEGI PEMASARAN JASA DALAM MENARIK MINAT CALON JAMAAH HAJI DAN UMRAH PADA PT. TAZAKKA TOUR DAN TRAVEL DI PONTIANAK

Show simple item record

dc.contributor.advisor Syahbudi, Syahbudi
dc.contributor.advisor Elisa, Ema
dc.contributor.advisor Ilmi, Syaiful
dc.contributor.advisor Abdurrahman, Abdurrahman
dc.contributor.author QORIAH, QORIAH
dc.date.accessioned 2024-10-21T02:55:42Z
dc.date.available 2024-10-21T02:55:42Z
dc.date.issued 2024-07
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/5323
dc.description.abstract Qoriah, Strategi Pemasaran Jasa Dalam menarik Minat Calon Jamaah Haji dan Umrah pada PT. Tazakka Tour dan Travel di Pontianak: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, 2024. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Untuk mengetahui strategi pemasaran yang diterapkan PT. Tazakka Tour dan Travel dalam menarik minat jamaah haji dan umrah. (2) Untuk mengetahui kelebihan strategi pemasaran dalam menarik minat jamaah haji dan umrah pada PT. Tazakka Tour dan Travel. (3) Untuk mengetahui kendala dalam menarik minat jamaah haji dan umrah pada PT. Tazakka Tour dan Travel. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis studi lapangan, dengan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi yang terdapat pada PT. Tazakka Tour dan Travel. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat ditarik kesimpulan bahwa (1) Strategi pemasaran yang diterapkan oleh PT. Tazakka Tour dan Travel dalam menarik minat jamaah haji dan umrah yaitu ditinjau dari bauran pemassaran (marketing mix) 7P yaitu produk, harga, tempat, promosi, orang, proses, lingkungan fisik atau fasilitas. Bahwa yang berperan penting dalam menarik minat jamaah yaitu lebih ke strategi promosi di mana antaranya yaitu pendekatan dengan masyarakat melalui majelis-majelis taklim, pelayanan, yang di mana jamaah sudah merasa puas dengan pelayanan yang di dapatkan dan mereka akan menceritakan kepada teman-teman atau saudaranya dan melalui media cetak berupa brosur dan benner. (2) Kelebihan strategi pemasaran dalam menarik minat jamaah haji dan umrah yaitu pertama memiliki strategi pemasaran yang berbeda bahwa di PT. Tazakka Tour dan Travel menawarkan harga paket yang tidak terlalu mahal tetapi memiliki kemudahan akses ke Masjidil Haram dengan memiliki akomodasi yang berlokasi dekat dengan Masjidil Haram. Kedua, PT. Tazakka Tour dan Travel dapat mempertahankan pelanggan dan menarik minat baru dengan menjaga standar pelayanan yang tinggi. Dengan menyediakan minuman dan makanan berat secara gratis, serta memperhatikan kebutuhan jamaah dari awal hingga akhir perjalanan, perusahaan dapat memastikan pengalaman yang optimal. Dan yang ketiga, PT. Tazakka Tour dan Travel membangun hubungan yang kuat dengan jamaah melalui grup Whatsapp yang dikelola langsung oleh ustadz Ruddy Effendi sebagai pemilik perusahaan. (3) Kendala dalam menarik minat jamaah haji dan umrah yaitu banyaknya persaingan, maraknya penipuan, dan rendahnya pendapatan ekonomi masyarakat. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject strategi en_US
dc.subject pemasaran en_US
dc.subject haji en_US
dc.subject umrah en_US
dc.title STRATEGI PEMASARAN JASA DALAM MENARIK MINAT CALON JAMAAH HAJI DAN UMRAH PADA PT. TAZAKKA TOUR DAN TRAVEL DI PONTIANAK en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account