Abstract:
INDAH ARRIFAH NURLELY. 12007083. (2024) “Analisis Penerapan Akad Murabahah Dalam Pembiayaan Modal Kerja Di BMT UGT Nusantara Capem Siantan”. Skripsi. Pontianak: Mahasisiwi angkatan 2020 Program Studi Perbankan Syari’ah dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak. 2024.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) akad murabahah dengan pembiayaan modal kerja di BMT UGT Nusantara capem Siantan. 2) peran pembiayaan modal kerja dengan menggunakan akad murabahah di BMT UGT Nusantara Capem Siantan.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Peneliti melakukan penelitian di BMT UGT Nusantara Capem Siantan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekuder dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan model Miles dan Huberman, melibatkan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Dalam penelitian ini, peneliti memperoleh kesimpulan bahwa pembiayaan yang telah diterapkan oleh BMT UGT Nusantara Capem Siantan memberikan bantuan barang dan modal usaha kepada setiap nasabah yang ingin melakukan pembiayaan. Pembiayaan modal kerja di BMT UGT Nusantara Capem Siantan menggunakan akad murabahah dan akad murabahah bil wakalah, kedua jenis akad tersebut telah diterapkan oleh BMT UGT Nusantara Capem Siantan. Dalam hal ini akad murabahah melibatkan perubahahan kepemilikan sementara akad murabahah bil wakalah melibatkan nasabah sebagai wakil BMT UGT Nusantara Capem Siantan. Setiap calon nasabah yang berkeinginan melakukan pembiayaan modal kerja harus memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan dan di terapkan oleh BMT UGT Nusantara Capem Siantan. Peran pembiayaan menunjukkan bahwa pembiayaan modal kerja dengan akad murabahah berdampak positif terhadap ekonomi dan perkembangan usaha mikro di pasar puring siantan.