BENTUK SIKSAAN PENGHUNI NERAKA DALAM AL QU’RAN (Studi Tafsir Al-Munir Karya Wahbah az-Zuhaili)

Show simple item record

dc.contributor.advisor Jabbar, Luqman Abdul
dc.contributor.advisor Parwanto, Wendi
dc.contributor.author Fahriansyah, Arief
dc.date.accessioned 2023-10-10T01:24:04Z
dc.date.available 2023-10-10T01:24:04Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/3919
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan dan menjelaskan, (1) Apa saja ayat-ayat yang membahas bentuk siksaan penghuni neraka dalam al-Qur’an? (2) Bagaimana penafsiran bentuk-bentuk siksaan penghuni neraka dalam Tafsir Al-Munir Karya Wahbah az-Zuhaili? Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, jenis penelitian kepustakaan (library research) dengan metode tafsir tematik/maudhu’i. Sumber data primer berupa Tafsir Al-Munir Karya Wahbah az-Zuhaili. Sedangkan data sekunder seperti Ensiklopedia Al-Qur’an, Kamus Al-Qur’an, dan menelusuri data-data seperti artikel, jurnal, skripsi, buku, kitab, dan data-data yang saling berkaitan dengan penelitian. Data tersebut dianalisis secara deskriptif. Hasil penelusuran dan analisis penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk siksaan Penghuni Neraka Studi Tafsir Al-Munir Karya Wahbah az-Zuhaili terbagi menjadi dua bentuk siksaan: pertama, bentuk siksaan fisik yang menjadi tujuh tema pembahasan: (1) Perlakuan kasar Malaikat, (2) Makanan dan minuman. (3) Pakaian dan belenggu, (4) Mendapat kasur dan selimut, (5) Disetrika, (6) Memanjat gunung batu yang panas, (7) Semua siksaan adalah sebab kematian tapi tidak ada kematian. Kedua, bentuk siksaan batin yang menjadi tujuh tema pembahasan: (1) Cacian dan hinaan dari Malaikat, (2) Malaikat tidak menghiraukan teriakan penghuni neraka yang meminta tolong, (3) Dikumpulkan dengan sesembahan, (4) Ditampakkan dosa-dosa dihadapan seluruh makhluk, (5) Memohon pertolongan pada penghuni surga, (6) Frustasi karena siksaan yang tidak ada habisnya, (7) Penyesalan atas perbuatan di dunia. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Siksaan en_US
dc.subject penghuni neraka en_US
dc.subject Wahbah az-Zuhaili en_US
dc.title BENTUK SIKSAAN PENGHUNI NERAKA DALAM AL QU’RAN (Studi Tafsir Al-Munir Karya Wahbah az-Zuhaili) en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account