STRATEGI USAHA KECIL DALAM MEMPERTAHANKAN USAHA DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA TOKO PAKAIAN ZM SHOP DI KECAMATAN SINTANG KABUPATEN SINTANG

Show simple item record

dc.contributor.advisor Zarkasi, Zarkasi
dc.contributor.advisor Atiqah, Nur
dc.contributor.author Putri, Maharani
dc.date.accessioned 2023-06-13T05:46:55Z
dc.date.available 2023-06-13T05:46:55Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/3160
dc.description.abstract Penelitian ini membahas tentang strategi usaha kecil dalam mempertahankan usaha di era pandemi covid-19 pada Toko Pakaian ZM Shop di Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang. Tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui Strategi Pemasaran dari pelaku Usaha Kecil pada Toko Pakaian ZM Shop dalam Menghadapi Era Pandemi Covid-19 di Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang; 2) Untuk mengetahui Strategi Pengelolaan Keuangan dari pelaku Usaha Kecil pada Toko Pakaian ZM Shop dalam Menghadapi Era Pandemi Covid-19 di Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data penelitian ini terdiri dari dua sumber, yaitu dari sumber primer dan sumber sekunder; 1) Sumber data primer adalah Pemilik Toko Pakaian ZM Shop di Kecamatan Sintang; 2) Sumber data sekunder adalah buku-buku, jurnal, skripsi, dokumendokumen serta artikel yang berkaitan dengan masalah penelitian. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa 1) Strategi Usaha Kecil dalam Mempertahankan Usaha di Era Pandemi Covid-19 Pada Toko Pakaian ZM Shop di Kecamatan Sintang dengan Strategi Pemasaran yang mencakup pada Segmentasi Pasar, Market Positioning, Market Entry Strategy, Marketing Mix, serta Timing Strategy sudah dilakukan dengan baik sesuai dengan teori yang telah dipaparkan. 2) Strategi Usaha Kecil dalam Mempertahankan Usaha di Era Pandemi Covid-19 Pada Toko Pakaian ZM Shop di Kecamatan Sintang Kabupate Sintang dengan Strategi Pengelolaan Keuangan yang mencakup pada Perencanaan, Pencatatan, Pelaporan serta Pengendalian belum berjalan dengan baik karena belum sesuai dengan teori yang telah dipaparkan. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject strategi pemasaran en_US
dc.subject strategi pengelolaan keuangan en_US
dc.subject usaha kecil en_US
dc.title STRATEGI USAHA KECIL DALAM MEMPERTAHANKAN USAHA DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA TOKO PAKAIAN ZM SHOP DI KECAMATAN SINTANG KABUPATEN SINTANG en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account