PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM PEMBINAAN AKHLAK TERPUJI SISWA KELAS VIII DI MTSN 2 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2021/ 2022

Show simple item record

dc.contributor.advisor Ma'ruf, Ma'ruf
dc.contributor.advisor Purwoko, Arief Adi
dc.contributor.author Yolanda, Yolanda
dc.date.accessioned 2023-05-10T02:49:05Z
dc.date.available 2023-05-10T02:49:05Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/2925
dc.description.abstract Peneliti ini dilatarbelakangi dari hasil observasi, peneliti menemukan bahwa: siswa datang terlambat, berkata kasar kepada temannya saat proses pembelajaran dimulai, tidak mengerjakan tugas yang diberikan guru, bahkan banyak anak-anak tidak sopan seperti tidak hormat dan patuh pada guru, ribut dalam kelas, bermain handphone di dalam kelas, membuang sampah sembarangan, dan tidak mendengarkan guru menjelaskan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) Gambaran fenomena akhlak terpuji pada siswa kelas VIII di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak. 2) Penerapan Pembinaan Akhlak Terpuji Yang Dilakukan Oleh Guru Akidah Akhlak Pada Siswa Kelas VIII di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak. 3) Faktor Pendukung dan Penghambat Bagi Guru Akidah AKhlak Dalam Pembinaan Akhlak Terpuji Siswa Kelas VIII DI Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak. Sumber data dalam penelitian ini adalah Guru Akidah Akhlak Kelas VIII di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak. Peneliti ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif adalah data yang dikumpulkan berupa kata-kata, gambar, dan bukan angka-angka. Sedangkan Teknik uji pengabsahan data yang digunakan adalah: meningkatkan ketekunan, triangulasi, dan member chek. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan: 1) Gambaran fenomena akhlak terpuji pada siswa kelas VIII di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak dilakukan dengan cara: siwa yang datang terlambat akan diberikan peringatan nasihat dan motivasi terlebih dahulu dan apabila yang datang terlambat secara terus menerus akan diberikan sanksi berupa membaca al-Qur’an satu Juz dengan adanya sanksi tersebut diharapkan siswa merasa jera supaya siswa yang melanggar peraturan sekolah bisa disiplin dalam menghargai waktu. 2) Penerapan Pembinaan Akhlak Terpuji Yang Dilakukan Oleh Guru Akidah Akhlak Pada Siswa Kelas VIII di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak dilakukan dengan cara: metode keteladanan, metode pembiasaan, metode nasihat, dan metode pemberian ganjaran. 3) Faktor Pendukung dan Penghambat Bagi Guru Akidah AKhlak Dalam Pembinaan Akhlak Terpuji Siswa Kelas VIII DI Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 2 Pontianak. Faktor pendukung dilakukan dengan cara: adanya kesadaran dalam diri siswa, teladan dalam diri guru, dukungan orang tua, sarana dan prasarana. Faktor penghambat yaitu: terbatasnya pengawasan pihak sekolah, latar belakang yang berbeda, lingkungan sekolah, lingkungan siswa, penyalah gunaan gadget, dan kurang waktu jam pelajaran. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Peran Guru Akidah Akhlak dan Akhlak terpuji en_US
dc.title PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM PEMBINAAN AKHLAK TERPUJI SISWA KELAS VIII DI MTSN 2 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2021/ 2022 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account