IMPLEMENTASI TATA TERTIB SISWA TENTANG HUKUMAN DALAM PERSPEKTIF PENDIDIKAN ISLAM DI SMP ISLAM ALAZHAR 17 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Show simple item record

dc.contributor.advisor Hendry, Eka
dc.contributor.advisor Budiyono
dc.contributor.author ULFA, MARIA
dc.date.accessioned 2023-01-20T09:07:50Z
dc.date.available 2023-01-20T09:07:50Z
dc.date.issued 2019-01
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/2186
dc.description.abstract Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurang efektifnya penerapan tata tertib siswa tentang hukuman di SMP Islam Al-Azhar Pontianak. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, 1) Bagaimana implementasi tata tertib siswa tentang hukuman dalam perspektif pendidikan Islam di SMP Islam Al-Azhar 17 Pontianak Tahun Pelajaran 2018/2019?. 2) Bagaimana efektifitas implementasi tata tertib siswa tentang hukuman dalam perspektif pendidikan Islam di SMP Islam Al-Azhar 17 Pontianak Tahun Pelajaran 2018/2019?. 3) Apa saja hambatan dalam mengimplementasikan tata tertib siswa tentang hukuman dalam perspektif pendidikan Islam di SMP Islam Al-Azhar 17 Pontianak Tahun Pelajaran 2018/2019? Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan pendekatan kualitatif. Adapun penelitian ini dilakukan di SMP Islam Al- Azhar 17 Pontianak. Subjek penelitian ini adalah Wakasek Kesiswaam, guru BK, dan guru bidang studi pendidikan agama Islam di SMP Islam Al- Azhar 17 Pontianak. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Adapun teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi data, member check, perpanjangan pengamatan dan menggunakan bahan referensi. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa 1) Implementasi tata tertib telah di terapkan dengan maksimal, mengingat siswa telah faham dengan tata tertib yang berlaku adapun siswa yang melanggar tapi masih dikatakan wajar karena hanya terkait dengan pelanggaran ringan dan pemberian sanksi ditetapkan sesuai dengan jumlah komulatif point sanksi. 2) Adanya kesadaran terhadap kesalahannya dan tanggung jawab untuk memperbaikinya yang dilakukan oleh siswa SMP Islam Al Azhar 17 Pontianak. Turunnya angka pelanggaran yang dilakukan siswa SMP Islam Al Azhar 17 Pontianak juga merupakan bukti bentuk peningkatan kesadaran dalam melaksanakan tata tertib sekolah dan kemajuan yang dicapai sekolah ini karena menerapkan hukuman. 3) Faktor penghambatnya adalah siswa itu sendiri terkait dengan kesadaran, lingkungan dan orang tua. Sedangkan faktor pendukungnya adalah kerja sama yang terjalin antar pihak sekolah dan siswa. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN PONTIANAK en_US
dc.subject Tata Tertib Siswa en_US
dc.subject Hukuman en_US
dc.subject Pendidikan Islam en_US
dc.title IMPLEMENTASI TATA TERTIB SISWA TENTANG HUKUMAN DALAM PERSPEKTIF PENDIDIKAN ISLAM DI SMP ISLAM ALAZHAR 17 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2018/2019 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account