ANALISIS PERBANDINGAN PENILAIAN KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) PADA BANK SYARIAH MANDIRI TBK TAHUN 2006-2017

Show simple item record

dc.contributor.advisor Iqbal, Ichsan
dc.contributor.advisor Azimi, Aulia
dc.contributor.author KOMARIAH, NINING
dc.date.accessioned 2022-11-04T12:15:35Z
dc.date.available 2022-11-04T12:15:35Z
dc.date.issued 2019-07
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/1656
dc.description.abstract Kinerja adalah pencapaian suatu tujuan dari suatu kegiatan atau pekerjaan tertentu untuk mencapai tujuan perusahaan, Salah satu dasar penilaian prestasi suatu perusahaan disektor keuangan dapat dilihat dari kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba. Good Corporate Governance merupakan mekanisme pengendalian untuk mengatur dan mengelola bisnis dengan maksud untuk meningkatkan kemakmuran dan akuntabilitas perusahaan. Penilaian prestasi suatu perusahaan disektor keuangan dapat diukur dengan rasio likuiditas, profitabilitas dan modal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penilaian Kinerja Keuangan Sebelum dan Sesudah Penerapan Good Corporate Governance (GCG) dilihat dari rasio (1) Likuiditas, (2) Profitabilitas, dan (3) Modal. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan komparatif. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah dokumen yang terdiri dari laporan keuangan tahunan berupa ikhtisar keuangan Bank Syariah Mandiri Tbk. Rasio yang digunakan untuk mengukur kinerja keuangan Bank Syariah Mandiri Tbk terdiri dari rasio FDR, ROA, ROE, dan CAR. Teknik Analisis data menggunakan uji Normalitas data dan uji Mann-Whitney. Hasil penelitian ini berdasarkan uji normalitas menunjukan bahwa data berdistribusi normal. Hasil uji Mann-Whitney menunjukan (1) Sesudah penerapan GCG, rasio likuiditas memiliki penilaian kinerja yang memuaskan dibandingkan dengan sebelum diterapkannya GCG. (2) Sebelum penerapan GCG, rasio profitabilitas memiliki penilaian kinerja yang memuaskan dibandingkan dengan sebelum diterapkannya GCG. (3) Sesudah penerapan GCG, rasio modal memiliki penilaian kinerja yang memuaskan dibandingkan dengan sebelum diterapkannya GCG. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN PONTIANAK en_US
dc.subject Good Corporate Governance en_US
dc.subject Likuiditas en_US
dc.subject Profitabilitas en_US
dc.subject Permodalan en_US
dc.title ANALISIS PERBANDINGAN PENILAIAN KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) PADA BANK SYARIAH MANDIRI TBK TAHUN 2006-2017 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account