ORIENTASI BENTUK KHIYAR PADA MAHASISWA HUKUM EKONOMI SYARIAH INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) PONTIANAK PASCA TRANSAKSI E-COMMERCE

Show simple item record

dc.contributor.advisor Rasiam
dc.contributor.advisor Rahmat
dc.contributor.author QANUNI, UMI
dc.date.accessioned 2022-10-03T04:06:33Z
dc.date.available 2022-10-03T04:06:33Z
dc.date.issued 2021-04-21
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/1158
dc.description.abstract Pada era modern seperti sekarang membeli barang merupakan hal yang sangat mudah untuk dilakukan, dengan menggunakan teknologi manusia dapat melakukan proses transaksi jual beli tanpa harus bertatap muka. Membeli seperti ini dapat dikatakan sebagai perdagangan secara elektronik yaitu membeli Online, yang kini menjadi trend di kalangan masyarakat.Hal ini sudah tidak asing lagi dalam dunia bisnis negara- negara berkembang maupun negara maju, seperti di Indonesia. Penelitian ini bertujuan mencari jawaban atas permasalahan pokok yaitu bagaimana praktik E-commerce pada Mahasiswa IAIN Pontianak, serta Orientasi hukum bentuk Khiyar Pasca Transaksi E- commerce pada Mahasiswa IAIN Pontianak. Penelitian ini adalah jenis penelitian hukum, sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan Data Primer yaitu observasi, wawancara, laporan dokumen tidak resmi yang kemudian di olah peneliti. Kemudian Data Sekunder yaitu buku, jurnal hasil penelitian (skripsi dan disertasi), internet dan artikel.Teknik Analisis Data yaitu tahap reduksi data, yaitu kegiatan menerangkan, penyajian data, dan Conclusion Deawing/ Verification yaitu penarikan kesimpulan. Berdasarkan dari hasil penelitian, dapat di simpulkan bahwa mengenai Praktik E-Commerce pada Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri Pontianak Program Studi Hukum Ekonomi Syariah, 15 Mahasiswa yang peneliti wawancarai yaitu 4 Mahasiswa pernah mendapat barang yang datang tidak sesuai dengan keinginannya, namun tidak semua Mahasiswa mendapat barang yang tidak sesuai, adapula yang sangat puas atas barang yang di pesannya. Mengenai Orientasi bentuk Khiyar pada Mahasiswa Hukum Ekonomi Syariah IAIN Pontianak pasca transaksi E-Commerce adalah Khiyar Aib, Khiyar aib termasuk dalam jenis khiyar naqishah (berkurangnya nilai penawaran barang). Khiyar aib berhubungan dengan ketiadaan kriteria yang diduga sebelumnya. Khiyar aib merupakan hak pembatalan jual beli dan pengembalian barang akibat adanya cacat dalam suatu barang yang belum diketahui, baik aib itu ada pada waktu transaksi atau baru terlihat setelah transaksi selesai disepakati sebelum serah terima barang. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN PONTIANAK en_US
dc.subject Khiyar en_US
dc.subject Ecommerce en_US
dc.subject Mahasiswa en_US
dc.title ORIENTASI BENTUK KHIYAR PADA MAHASISWA HUKUM EKONOMI SYARIAH INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) PONTIANAK PASCA TRANSAKSI E-COMMERCE en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account