Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran konsep diri mahasiswa
bercadar angkatan 2019 di Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN
Pontianak.
Jenis penelitian yang dilakukan adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam
penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya teknik analisis data
yang digunakan adalah mereduksi data, menyajikan data dan menarik kesimpulan.
Berdasarkan pada analisis yang dilakukan terhadap 8 subjek, maka peneliti
menyimpulkan bahwa: 1) Pengetahuan: (a) Diri sendiri; berdasarkan analisis data
dari kedelapan mahasiswa yang melatarbelakangi pemakaian cadar adalah
keputusan yang diambil oleh diri sendiri. (b) Orangtua; 6 (enam) memberikan
dukungan dan 2 (dua) tidak diterima. (c) Teman-teman; 6 (enam) memberikan
dukungan dan 2 (dua) memberikan respon negatif berupa dikucilkan dan cemooh.
(d) Masyarakat; 5 (lima) memberikan respon negatif berupa dianggap aneh, dan 3
(tiga) memberikan respon positif berupa dukungan dan do’a. 2) Harapan: (a) Diri
Sendiri; 5 (lima) memiliki harapan selalu istiqomah dan 3(tiga) menjadi lebih baik
lagi. (b) Orangtua;memiliki harapan menjadi anak sholehah dan berbakti kepada
kedua orangtua.(c) Taman-teman; agar selalu istiqomah. (d) Masyarakat; semoga
istiqomah. 3) Penilaian: (a) Diri Sendiri; agar lebih baik lagi, yang dikenakan itu
sebagai pelindung, sedikit pemalu, adem dan terjaga. (b) Orangtua; apa yang
dikenakan itu baik selama tidak menyalahi aturan Agama. (c) Teman-teman; apa
yang dikenakan itu baik. (d) Masyarakat; apa yang dikenakan itu baik dan
beberapa memberikan respon negatif berupa diskriminasi dan tanggapan aneh.