Implementasi Pembelajaran Kitab Akhlaq Li Al-Banin Di Pondok Pesantren Al-Hasani Pontianak

Show simple item record

dc.contributor.advisor Hermansyah, Hermansyah
dc.contributor.advisor Rosdiawan, Ridwan
dc.contributor.advisor Sahri, Sahri
dc.contributor.advisor Wasehudin, Wasehudin
dc.contributor.author Bari, Abdul
dc.date.accessioned 2025-04-14T04:14:50Z
dc.date.available 2025-04-14T04:14:50Z
dc.date.issued 2025-02-03
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/6148
dc.description.abstract Abdul Bari, 2224100705, Implementasi Pembelajaran Kitab Akhlaq Li Al-Banin Di Pondok Pesantren Al-Hasani Pontianak : Program Studi Megister Pendidikan Agama Islam Institut Agama Islam Negeri Pontianak Tahun 1446 H/2024. Akhir-akhir ini banyak kita temui peristiwa-peristiwa yang tidak baik mengenai tingkah laku anak bangsa, banyak kenakalan remaja yang menjadi kebiasaan ditengah-tengah masyarakat, seperti contohnya tauran yang terjadi antara remaja sekolah bahkan adanya terjadi prostitusi yang dilakukan oleh kaulah muda. Tentunya hal tersebut berpengaruh karena kurangnya perhatian dari lembaga pendidikan dan pantauan dari para orang tua, karena apabila perhatian pendidikan sepenuhnya di tujukan terhadap siswa maka akan mencegah terjadinya kenakalan remaja yang mereka alami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tahap pembelajaran kitab Akhlaq Li Al-Banin di Pondok Pesantren Al Hasani Pontianak dan bagaimana implementasi nilai-nilai karakter berbasis kitab tersebut. Pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi digunakan untuk menggali pengalaman subjektif para pengajar dan santri terkait proses pembelajaran dan penerapan nilai nilai akhlak. Metode ini dipilih karena memberikan pemahaman mendalam tentang pengalaman sehari-hari individu yang terlibat dalam konteks penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran kitab Akhlaq Li Al-Banin dilakukan melalui tahapan yang terstruktur. Tahap perencanaan dilakukan secara sistematis melalui musyawarah antara pengasuh pesantren dan para pengajar untuk merancang tujuan pembelajaran yang spesifik dan terukur, berfokus pada pembentukan karakter Islami. Pada tahap pelaksanaan, pembelajaran dilakukan secara kreatif dan variatif, dengan pendekatan seperti ceramah, halaqah, dan sorogan. Pendekatan ini menciptakan suasana belajar yang inklusif dan mendorong pemahaman mendalam serta penguatan karakter santri. Evaluasi pembelajaran dilaksanakan secara menyeluruh, tidak hanya menilai aspek kognitif, tetapi juga mengamati penerapan nilai-nilai akhlak dalam kehidupan sehari-hari santri. Implementasi nilai-nilai karakter berbasis kitab Akhlaq Li Al Banin melibatkan tiga dimensi utama. Dimensi individu mencakup ix penerapan nilai kejujuran, kedisiplinan, dan rendah hati yang diterapkan dalam keseharian santri melalui teladan pengajar dan kegiatan rutin pesantren. Dimensi sosial menekankan nilai toleransi dan solidaritas, yang diwujudkan melalui program ta’aruf dan kerja sama antar-santri dalam berbagai kegiatan. Dimensi metafisik mengintegrasikan pendidikan spiritual yang mendalam melalui ibadah berjamaah, dzikir, dan tafakur untuk memperkuat kedekatan santri dengan Allah. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Pondok Pesantren Al Hasani Pontianak berhasil mengintegrasikan pembelajaran kitab Akhlaq Li Al-Banin sebagai sarana pembentukan karakter santri, baik dalam aspek individu, sosial, maupun spiritual. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Akhlaq Li Al-Banin en_US
dc.subject pembelajaran en_US
dc.subject implementasi karakter en_US
dc.title Implementasi Pembelajaran Kitab Akhlaq Li Al-Banin Di Pondok Pesantren Al-Hasani Pontianak en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account