dc.description.abstract |
Nazilah Assyfa Said ( 12003143) “Analisis
Kontribusi Pendapatan Masyarakat Pesisir Pantai Nongsa Terhadap
Perekonian di Kecamatan Nongsa Kota Batam Provinsi
Kepulauan Riau”. Skripsi Pontianak: Program Ekonomi Syariah.
Fakultas Ekonomidan Bisnis Islam. Institut Agama Islam Negeri (IAIN)
Pontianak. 2024
Banyaknya Sumber Daya Alam yang dapat
dimanfaatkan terutama masyarakat pesisir yang dapat memanfaatkan
kondisi alam sebagai kawasan wisata, dilihat sektor pariwisata yang ada
di Indonesia mulai dilirik sebagai salah satu sektor yang sangat
menjanjikan bagi perkembangan wilayah daalam skala global. Sektor
pariwisata yang memiliki keuntungan serta peningkatan perekonomian
yang menjanjikan ini sudah disadari oleh masyarakat pesisir Pantai
dikecamatan Nongsa kota Batam.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode deskriptif dengan pendekatan kualitataif. Penentuan subjek
dengan cara membagi data utama dan data pendukung sekaligus
mencari subjek yang sesuai dengan focus penelitian. Penelitian ini
dilakukan di Kecamatan Nongsa, Kota Batam Provinsi Kepulauan
Riau. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik
wawancara,observasi dan dokumentasi. Menggunkan analisis melalui
tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, sedangkan
teknik ujikeabsahan data yaitu triangulasi.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan, bahwa
kontribusi pendapatan yang dilakukan masyarakat pesisir Pantai
Nongsa ini berupa pembayaran pajak korporasi, yang mana tidak
semua desa wisata membayarkan hasil pendapatan mereka kepada
pajak korporasi, hal ini sangat berpengaruh terhadap PAD kota
Batam. Masyarakat pesisir pantai Nongsa memanfaatkan pesisir pantai
dengan cara berjualan serta sebagai pekerja dikawasan wisata untuk
mendapatkan penghasilan. |
en_US |