dc.description.abstract |
RYAN AIMAR RAVAIE (12003114): Analisis Renovasi Wisata Pantai Sinam Terhadap Pendapatan UMKM Kecamatan Pemangkat. Skripsi Mahasiswa Program Ekonomi Syariah Angkatan 2020, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam,Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, 2024.
Adapun tujuan penelitian untuk mengetahui Pendapatan UMKM Kecamatan Pemangkat Sebelum dan Sesudah Renovasi dilakukan.Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara serta dokumentasi. Informan dalam penelitian ini yaitu Sekretaris Camat Pemangkat, Kepala Desa Pemangkat Kota dan Pelaku UMKM Kecamatan Pemangkat. Dengan analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa: 1. Renovasi di pantai Sinam Pemangkat dikarenakan kekumuhan tempat dan kurangnya fasilitas yang memadai sehingga kurangnya minat pengunjung sehingga berpengaruh terhadap pendapatan UMKM di Pantai Sinam Pemangkat. 2. Renovasi Pantai Sinam bertujuan untuk meningkatkan dan memperbaiki infrastruktur yang sudah tidak memadai, dengan menciptakan kawasan pantai yang lebih teratur dan menarik, sehingga diharapkan dapat meingkatkan pendapatan UMKM setelah renovasi ini dilakukan. 3. Renovasi Pantai Sinam bisa dikatakan telah meningkatkan pendapatan UMKM setempat. Peningkatan fasilitas dan penataan yang lebih baik dan penataannya juga sangat rapi. Peningkatan minat wisatawan baik lokal maupun luar daerah sangat meningkat sehingga mendorong peningkatan pendapatan bagi UMKM di area Pantai Sinam Pemangkat. |
en_US |