PELAKSANAAN METODE DISKUSI DALAM PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI KELAS XI MA MIFTAHUL HUDA DI DESA RANTAU PANJANG KECAMATAN SEBANGKI KABUPATEN LANDAK TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Show simple item record

dc.contributor.advisor Rosilawati, Ana
dc.contributor.advisor Shobikah, Nanik
dc.contributor.advisor Dulhadi, Dulhadi
dc.contributor.advisor Firmansyah, Firmansyah
dc.contributor.author SERLI, SERLI
dc.date.accessioned 2024-10-16T01:24:45Z
dc.date.available 2024-10-16T01:24:45Z
dc.date.issued 2024-07
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/5297
dc.description.abstract SERLI, Pelaksanaan Metode Diskusi dalam Pembelajaran Akidah Akhlak di Kelas XI MA Miftahul Huda di Desa Rantau Panjuang Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak Tahun Pelajaran 2023/2024. Skripsi Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, Tahun 2024. Metode diskusi diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan untuk memecahkan suatu masalah. Belajar dengan menggunakan penelitian ini bertujuan untuk melibatkan peserta didik dalam pembelajaran dengan merefleksikan kegiatan mereka. Penelitian ini untuk mendeskripsikan 1) materi yang didiskusikan oleh siswa dalam pembelajaran Akidah Akhlak di kelas XI MA Miftahul Huda di Desa Rantau Panjang Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak 2) alasan di diskusikannya materi pembelajaran Akidah Akhlak di kelas XI MA Miftahul Huda di Desa Rantau Panjang Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak 3) langkah-langkah pelaksanaan metode diskusi dalam pembelajaran Akidah Akhlak di kelas XI MA Miftahul Huda di Desa Rantau Panjang Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif . subjek dari penelitian ini adalah guru mata pelajaran Aqidah Akhlak di kelas XI MA Miftahul Huda. Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data yakni observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah kondensasi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi, menggunakan bahan referensi, dan member check. Penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan metode diskusi pada pembelajaran Akidah akhlak di kelas XI MA Miftahul Huda berjalan dengan baik, dapat disimpulkan bahwa : 1) diskusi mengenai adab berpakain merupakan materi penting yang bertujuan memberikan pemahaman kepada siswa tentang cara berpakaian yang sesuai dengan nilai-nilai islam. 2) diskusi tentang adab berpakaian dipilih dengan alasan yang mendasar yaitu untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada siswa tentang tata cara berpakaian sesuai dengan ajaran islam serta nilai-nilai islam yang menyertainya. 3) terdapat 7 langkah-langkah dalam pelaksanaan metode diskusi yaitu Pertama, pengarahan awal. Kedua, pemberian persoalan atau masalah. Ketiga, pemberian soal atau topic yang sama. Keempat, peran guru sebagai fasilitator. Kelima, penggunaan alat bantu. Keenam, memastikan partisipasi aktif. Ketujuh, evaluasi dan umpan balik. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Metode Diskusi en_US
dc.subject pembelajaran en_US
dc.subject Akidah Akhlak en_US
dc.title PELAKSANAAN METODE DISKUSI DALAM PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI KELAS XI MA MIFTAHUL HUDA DI DESA RANTAU PANJANG KECAMATAN SEBANGKI KABUPATEN LANDAK TAHUN PELAJARAN 2023/2024 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account