PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING LEARNING (CTL) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII B PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI 7 NGABANG TAHUN AJARAN 2023/2024

Show simple item record

dc.contributor.advisor Razi, Fahrul
dc.contributor.advisor Zulkarnain, Zulkarnain
dc.contributor.advisor Hermansyah, Hermansyah
dc.contributor.advisor Zurayah, Helva
dc.contributor.author AMIN, NURDIN
dc.date.accessioned 2024-07-01T08:16:31Z
dc.date.available 2024-07-01T08:16:31Z
dc.date.issued 2023-11
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/4797
dc.description.abstract NURDIN AMIN, Penerapan Pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) dalam Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas VIII B pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 7 Ngabang Tahun Ajaran 2023/2024: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, 2023. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap: (1) Hasil belajar sebelum menggunakan penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL); 2) proses pelaksanaan pembelajarann menggunakan penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL); 3) hasil pembelajaran menggunakan penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL). Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan metode deskriptif dan dengan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain: 1) Observasi , dan 2) Dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan persentase. Penelitian ini dinyatakan berhasil apabila adanya peningkatan hasil belajar peserta didik dari setiap siklus adalah jika berada pada predikat “Tinggi” atau mencapai 80%. Berdasarkan pada analisis yang dilakukan, maka peneliti menyimpulkan bahwa: 1) Hasil belajar peserta didik sebelum penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas VIII B SMP Negeri 7 Ngabang masih rendah; 2) Proses pelaksanaan pembelajarann menggunakan penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII B di SMP Negeri 7 Ngabang meningkat pada siklus I keseluruhan langkah-langkah penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) sudah dilaksanakan kemudian ada beberapa aspek yang masih kurang. Kemudian pada siklus II kekurangan diperbaiki dengan cara memberikan pertanyaan agar peserta didik yang aktif mendapat pertanyaan dan menjawab. Kemudian memberikan perhatian khusus kepada peserta didik yang tidak tuntas dalam belajar;3) Hasil belajar setelah menggunakan penerapan pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) meningkat hal ini dibuktikan dari hasil belajar peserta didik yang mengalami peningkatan dari tiap siklusnya, yaitu pada siklus I diperoleh hasil keseluruhan hasil belajar peserta didik dengan persentase 64,70%, dan kemudian pada siklus II meningkat menjadi 82,35% dari jumlah keseluruhan 17 orang peserta didik kelas VIII B. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Pendekatan Contextual Teaching Learning en_US
dc.subject Hasil Belajar en_US
dc.title PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING LEARNING (CTL) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII B PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI 7 NGABANG TAHUN AJARAN 2023/2024 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account