dc.description.abstract |
Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Untuk
mengetahui pengawasan orang tua terhadap anak usia dini saat masa pandemi
di Desa Riam Danau Kiri Kecamatan Jelai Hulu Kabupaten Ketapang Tahun
2022; (2) Untuk mengetahui peran pengendalian orang tua terhadap anak usia
dini saat masa pandemi di Desa Kesuma Jaya Kecamatan Jelai Hulu
Kabupaten Ketapang Tahun 2022; (3) Untuk mengetahui pengarahan yang
dilakukan orang tua dalam menerapkan pola asuh demokratis pada anak saat
masa pandemi di Desa Riam Danau Kiri Kecamatan Jelai Hulu Kabupaten
Ketapang Tahun 2022.
Jenis penelitian ini ialah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian
studi kasus. Lokasi penelitian ini bertempat di Desa Kesuma Jaya Kecamatan
Jelai Hulu Kabupaten Ketapang. Teknik pengumpulan data adalah lembar
obervasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan Teknik analisis data yang
digunakan mencakup pengumpulan data, reduksi data, penyajian data
verifikasi dan penarikan kesimpulan.
Penelitian ini menyimpulkan bahwa pola asuh orang tua pada anak usia
dini pada masa pandemi di Desa Kesuma Jaya Kecamatan Jelai Hulu
Kabupaten Ketapang cenderung demokratis. Pengawasan yang diterapkan
orang tua pada anak usia dini pada masa pandemi ialah dengan memberikan
kebebasan berpendapat kepada anak dengan pengawasan, menasehati anak
apabila melakukan kesalahan, serta mendampingi, membimbing dan
menyiapkan fasilitas dalam pembelajaran daring. Peran orang tua dalam
pengendalian anak dengan memberikan teguran kepada anak dan hukuman
ringan kepada anak, memberikan semangat, motivasi dan fasilitas menunjang
anak dalam kegiatan belajar. Pengarahan yang dilakukan orang tua
menerapkan pola asuh dengan memberikan pengarahan tentang norma-norma
di lingkungan masyarakatnya. |
en_US |