PERAN SOSIAL DAN AKADEMIK TOKOH PENDIDIKAN ISLAM DI KALIMANTAN BARAT : Studi Tokoh Haji Muhammad Yunus Mohan (1936-2011)

Show simple item record

dc.contributor.advisor Erwin, Erwin
dc.contributor.advisor Ruslan, Ismail
dc.contributor.author Arini, Dini
dc.date.accessioned 2023-06-20T06:51:13Z
dc.date.available 2023-06-20T06:51:13Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/3215
dc.description.abstract Berangkat dari peran salah satu tokoh agama di pesisir Sungai Kapuas, tepatnya di Kampung Tambelan Sampit, yang sangat berpengaruh bagi masyarakat dalam bidang pendidikan Islam yang bernama Haji Muhammad Yunus Mohan. Maka dari itu, tujuan penelitian ini ialah mengkaji kiprah Haji Muhammad Yunus Mohan dengan mengetahui biografi dan peran sosial beliau dalam pengembangan pendidikan Islam di Kalimantan Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian yakni penelitian sejarah. Adapun langkah-langkah dalam penelitian sejarah ialah penentuan tema, pengumpulan sumber (heuristik), kritik sumber, interpretasi, dan penulisan sejarah (historiografi). Setelah data dikumpulkan dan dianalisis, hasil dari penelitian ini ialah pertama, Haji Muhammad Yunus Mohan dikenal sebagai salah satu tokoh ulama yang terkenal di Kota Pontianak, khususnya di Kampung Tambelan Sampit, Kecamatan Pontianak Timur. Selain dikenal sebagai tokoh ulama, beliau merupakan pendiri Yayasan Pendidikan Haruniyah yang terletak di Jalan H. Abu Naim, Kelurahan Tambelan Sampit, Kecamatan Pontianak Timur. Beliau memiliki dua karya fenomenal, pertama karya tulis dan karya berbentuk lembaga pendidikan yang bernama Yayasan Pendidikan HM. Yunus Mohan Haruniyah dan Majelis Zikir. Kedua, peran sosial Haji Muhammad Yunus Mohan ialah dengan membangun lembaga pendidikan Haruniyah dan Majelis Taklim. Selanjutnya, pembaharuan yang dilakukan Haji Muhammad Yunus Mohan terkait disiplin ilmu yang beliau kuasai, lembaga, dan majelis zikir yang beliau dirikan. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Studi Tokoh en_US
dc.subject Pengembangan Pendidikan Islam en_US
dc.subject Peran Sosial dan Akademik. en_US
dc.title PERAN SOSIAL DAN AKADEMIK TOKOH PENDIDIKAN ISLAM DI KALIMANTAN BARAT : Studi Tokoh Haji Muhammad Yunus Mohan (1936-2011) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account