FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT KONSUMEN DALAM MEMBELI PAKAIAN BEKAS DI PASAR LELONG UKA PONTIANAK BARAT

Show simple item record

dc.contributor.advisor Azimi, Aulia
dc.contributor.advisor Jayanti, Fitri
dc.contributor.author Jamil, Ummu
dc.date.accessioned 2023-06-05T07:17:58Z
dc.date.available 2023-06-05T07:17:58Z
dc.date.issued 2022-12
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/3099
dc.description.abstract Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya kesenjangan antara harapan dan kenyataan. Seperti yang kita ketahui bahwa impor pakaian bekas merupakan hal ilegal karena melanggar aturan pemerintah terkait larangan mengimpor bahan bekas yang tertuang dalam peraturan menteri perdagangan (Permendag) pada pasal 2 Nomor 51/M-DAG/PER/7/2015. Namun kenyataannya Indonesia masih saja menjadi sasaran penyelundupan pakaian bekas serta masih banyak masyarakat yang memiliki minat beli pada pakaian bekas. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi minat beli konsumen pakaian bekas pasar lelong Uka Pontianak Barat dengan mengfokuskan pada 3 faktor eksternal yang terpilih pada kuesioner penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) pengaruh kualitas produk terhadap minat beli konsumen secara parsial; 2) pengaruh harga terhadap minat beli konsumen secara parsial; 3) pengaruh lokasi terhadap minat beli konsumen secara parsial; 4) pengaruh kualitas produk, harga dan lokasi terhadap minat beli secara simultan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis asosiatif kausal, data penelitian ini diperoleh melalui penyebaran kuesioner menggunakan google form pada konsumen pakaian bekas yang telah berkunjung dan melakukan pembelian minimal 2 kali dalam kurun waktu 2 bulan terakhir. Adapun teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 96 responden. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah Regresi Liniar Berganda dengan menggunakan SPSS Versi 25. Hasil Uji Parsial pada penelitian ini menunjukan bahwa: 1) variabel kualitas produk berpengaruh positif signifikan dengan nilai t hitung sebesar 2,444 lebih besar dari t tabel 1,986; 2) variabel harga berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai t hitung sebesar 6,441 lebih besar dari t tabel 1,986; 3) variabel lokasi berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai t hitung sebesar 3,064 lebih besar dari t tabel 1,986; 4) hasil dari Uji Simultan variabel kualitas produk, harga dan lokasi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli pakaian bekas dengan nilai uji f sebesar 121,600 lebih besar dari f tabel 2,70 dan nilai signifikan 0,00 < 0,05. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN Pontianak en_US
dc.subject Jual Beli en_US
dc.subject Kualitas Produk en_US
dc.subject Harga en_US
dc.subject Lokasi en_US
dc.subject Minat Beli en_US
dc.subject Pakaian Bekas en_US
dc.title FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT KONSUMEN DALAM MEMBELI PAKAIAN BEKAS DI PASAR LELONG UKA PONTIANAK BARAT en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account