PENDIDIKAN KARAKTER ANAK USIA DINI PADA SISWA KELOMPOK B.4 DI MASA DISTANCE LEARNING DI TK MUJAHIDIN 1 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Show simple item record

dc.contributor.advisor Rahnang
dc.contributor.advisor Shobikah, Nanik
dc.contributor.author HARIYANTI, MIRA
dc.date.accessioned 2022-11-15T08:42:19Z
dc.date.available 2022-11-15T08:42:19Z
dc.date.issued 2021-11
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/1734
dc.description.abstract Pendidikan karakter adalah upaya sadar dan sungguh-sungguh dari seorang pendidik untuk mengajarkan nilai-nilai positif kepada para peserta didik. Pendidikan karakter anak usia dini merupakan upaya penanaman nilai-nilai karakter, agar menjadi kebiasaan bagi anak, sehingga anak memiliki kesadaran dan kebaikan dalam kehidupan sehari-hari. Penerapan pendidikan karakter anak usia dini dapat dituangkan dalam program harian, yaitu tentang kepribadian anak, kemandirian, kedisiplinan, dan tanggung jawab sehingga anak siap mengikuti pada jenjang pendidikan selanjutnya. Adapun tujuan dalam penelitian ini untuk memaparkan: (1) Konsep pendidikan karakter anak usia dini pada siswa kelompok B.4 di masa distance learning, (2) Pelaksanaan pendidikan karakter karakter anak usia dini pada siswa kelompok B.4 di Masa distance learning, (3) Hasil pendidikan karakter anak usia dini pada siswa kelompok B.4 di Masa distance learning. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (Field research), yang mengambil lokasi di TK Mujahidin 1 Pontianak. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Dan untuk menguji keabsahan data menggunakan triangulasi dan member check. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) Konsep pendidikan karakter anak usia dini di TK Mujahidin 1 Pontianak menggunakan konsep religius dan demokrasi dilakukan melalui proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Penerapan pendidikan karakter sendiri dimulai dengan memasukan nilai-nilai karakter kedalam kurikulum sekolah. Metode yang digunakan adalah metode pembiasaan, keteladanan, dan bercerita. (2) Pelaksanaan pendidik karakter anak usia dini di TK Mujahidin 1 Pontianak sudah terlaksana dengan baik. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan guru dapat mengimplementasikan pendidikan karakter. Media yang digunakan yaitu buku paket, papan tulis, buku tilawati, kertas origami, video pembelajaran, video call whatsapp. Adapun hambatan dalam pelaksanaan pembelajaran yaitu waktu yang terbatas serta kesibukan orang tua. (3) Hasil pendidikan karakter anak usia dini di TK Mujahidin 1 Pontianak ditunjukan oleh anak yaitu sikap karakter yang menggambarkan kemandirian, disiplin, tanggung jawab, peduli sosial, religus, dan gotong royong dan prilaku propososial. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN PONTIANAK en_US
dc.subject Pendidikan Karakter Anak Usia Dini en_US
dc.subject Distance Learning en_US
dc.title PENDIDIKAN KARAKTER ANAK USIA DINI PADA SISWA KELOMPOK B.4 DI MASA DISTANCE LEARNING DI TK MUJAHIDIN 1 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2021/2022 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account