KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK USIA DINI DALAM PEMBELAJARAN DI SENTRA PERSIAPAN KELOMPOK B TK MUJAHIDIN 1 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Show simple item record

dc.contributor.advisor Yusdiana
dc.contributor.advisor Fathurrosi
dc.contributor.author JESIKA
dc.date.accessioned 2022-11-15T07:15:14Z
dc.date.available 2022-11-15T07:15:14Z
dc.date.issued 2022-03
dc.identifier.uri https://digilib.iainptk.ac.id/xmlui/handle/123456789/1733
dc.description.abstract Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kemampuan kognitif pada anak usia dini dalam pembelajaran. Dalam hal ini peneliti akan mendeskripsikan bagaimana kemampuan kognitif anak usia dini dalam pembelajaran di sentra persiapan kelompok B TK Mujahidin I Pontianak tahun pelajaran 2021/2022. Fokus penelitian ini adalah: Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini dalam Pembelajaran di Sentra Persiapan Kelompok B TK Mujahidin I Pontianak Tahun Pelajaran 2021/2022. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Kemampuan anak dalam belajar memecahkan masalah; 2) Kemampuan anak dalam berpikir logis; 3) Kemampuan anak berpikir simbolik dalam pembelajaran di sentra persiapan kelompok B TK Mujahidin 1 Pontianak tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Adapun sumber data penelitian ini adalah anak-anak di kelas sentra persiapan. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan menggunakan alat pengumpulan data yaitu pedoman observasi dan pedoman wawancara. Berdasarkan pada analisis yang dilakukan, maka peneliti menyimpulkan bahwa: 1) Kemampuan anak dalam belajar memecahkan masalah di dalam pembelajaran, anak sudah bisa mengikuti langkah-langkah kegiatan pada umumnya, mampu menyelesaikan masalah sederhana, mampu menunjukkan sikap kreatif, serta mampu bertanggung jawab dalam hal membereskan mainan. Ada juga anak yang kemampuan memecahkan masalahnya masih kurang dan perlu didampingi oleh guru kelas. contohnya anak tidak mampu menyelesaikan tugas dari guru, 2) Kemampuan berpikir logis anak dalam hal membedakan ukuran, mengklasifikasikan warna, mengurutkan benda berdasarkan ukuran sudah bisa anak lakukan. Namun terkadang dalam hal penyebutan dan kemampuan mengenal saja yang mereka masih kurang, serta kurangnya kemampuan mengenal terjadinya sebab akibat. 3) Kemampuan berpikir simbolik anak masih dalam tahap bimbingan, untuk menyebutkan angka, simbol, serta gambar sudah bisa anak lakukan, sedangkan kemampuan menulis dan menunjuk angka mereka belum paham, bahkan ada anak ketika menulis angka masih terbalik-balik, serta kemampuan untuk memahami dan mengenal simbol-simbol masih dalam tahap bimbingan. en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher IAIN PONTIANAK en_US
dc.subject Kemampuan Kognitif en_US
dc.subject Anak Usia Dini en_US
dc.title KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK USIA DINI DALAM PEMBELAJARAN DI SENTRA PERSIAPAN KELOMPOK B TK MUJAHIDIN 1 PONTIANAK TAHUN PELAJARAN 2021/2022 en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search


Advanced Search

Browse

My Account