dc.description.abstract |
Latar belakang penelitian ini terlihat dari data karyawan KSPP Syariah
Mitra Masyarakat Pontianak bahwa pengurus, pengawas dan manajemen bisa jadi
tidak semuanya memahami manajemen sumber daya islam (manajemen syariah).
Faktor latar belakang pendidikan pengurus, pengawas dan manajemen tidak linier
dengan pekerjaan yang digeluti. Dengan penelitian ini bertujuan untuk
mengidentifikasi penerapan manajemen islami pada pengelolaan sumber daya
manusia dan bagaimana pemahaman karyawan terhadap penerapan manajemen
islami pada pengelolaan sumber daya manusia di Koperasi Simpan Pinjam
Pembiayaan (KSPP) Syariah Mitra Masyarakat Pontianak.
Adapun fokus masalah dari penelitian ini: 1. Bagaimana penerapan
manajemen islami dalam pengelolaan sumber daya manusia yang bersifat Shiddiq,
Amanah, Tabligh, dan Fathonah pada KSPPS Mitra Masyarakat Pontianak?, 2.
Bagaimana kendala dan tantangan yang dihadapi KSPPS Mitra Masyarakat
Pontianak dalam penerapan manajemen islami sumber daya manusia?.
. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dimana pengumpulan data
dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Obyek dalam
penelitian ini adalah manajer Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan (KSPP)
Syariah Mitra Masyarakat Pontianak.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Manajer Koperasi Simpan Pinjam
Pembiayaan (KSPP) Syariah Mitra Masyarakat Pontianak telah mendekati
penerapan manajeman Islam dalam mengelola sumber daya manusia. Aspek
Islami ditunjukkan dengan memasukkan nilai-nilai Islam berupa sifat Shiddiq,
Amanah, Tabligh, Fathonah dalam praktik perencanaan tenaga kerja, penarikan
tenaga kerja, manajemen kompetensi, dan manajemen kinerja. |
en_US |