dc.description.abstract |
Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi apa yang
digunakan dan bagaimana penerapan strategi tersebut yang digunakan oleh
Givie Dessert dalam meningkatkan volume penjualan. Dengan fokus
penelitian pada Startegi Pemasaran Dalam Meningkatkan Volume Penjualan
Di Givie Dessert.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Sumber
data primer berupa pengamatan langsung serta wawancara narasumber yaitu
manager dan pemilik Givie Dessert. Sedangkan teknik pengumpulan data
adalah dengan cara oservasi, wawancara, dan dokumentasi. Yang kemudian
data dianalisis dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan
kesimpulan. Data pada akhirnya akan di uji keabsahannya dengan teknik
triangulasi data dan member check.
Hasil penelitian ini menunjukkan, bahwasannya Givie Dessert ini
telah melakukan strategi pemasaran (marketing mix). Hal tersebut cukup
berpengaruh signifikan terhadap volume penjualan pada Givie Dessert. |
en_US |